Tim Prodi Tadris Biologi bersama UPT Perpustakaan UIN KHAS Jember Lolos Program Akuisisi Pengetahuan Lokal BRIN 2025
Jember-Tim Prodi Tadris Biologi dan UPT Perpustakaan UIN KHAS Jember meraih prestasi membanggakan setelah dinyatakan lolos dalam Program Akuisisi Pengetahuan Lokal Periode II Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Hasil seleksi diumumkan pada website BRIN pada Rabu, 13 Agustus 2025.
Keberhasilan ini diraih setelah tim mengikuti seleksi yang ketat dalam program tersebut. Dalam proses seleksi, tim mengajukan karya video dokumenter bertajuk “Benteng Hijau Laut Selatan”. Dokumenter ini mengangkat kisah sosok inspiratif dari Dusun Getem, Desa Mojomulyo, Kecamatan Puger, Kabupaten Jember, Jawa Timur, yang selama bertahun-tahun berjuang mengkonservasi hutan mangrove dan mengatasi abrasi di pesisir pantai selatan.
Program Akuisisi Pengetahuan Lokal Pride II BRIN bertujuan mendokumentasikan, melestarikan, dan mempublikasikan pengetahuan lokal yang berharga bagi keberlanjutan lingkungan dan budaya. Melalui karya ini, tim tidak hanya menyampaikan pesan pelestarian lingkungan, tetapi juga menonjolkan nilai kearifan lokal yang dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda dan masyarakat luas.
Prestasi ini menjadi bukti sinergi positif antara Prodi Tadris Biologi dan UPT Perpustakaan dalam menggabungkan potensi akademik, riset, dan literasi untuk memberikan kontribusi nyata bagi pelestarian lingkungan. Kedepannya, tim berkomitmen untuk terus mengembangkan program serupa dan menjadikan karya dokumenter ini sebagai bagian dari upaya edukasi lingkungan di tingkat lokal maupun nasional. (RFD)

